Nasi Goreng Bukhori Bin Kabsah


Bukhori, Kabsah… itu bukan nama orang. Tapi jenis masakan nasi khas Arab. Anda yang suka nasi goreng, insya Allah juga suka nasi Kabsah atau nasi Bukhori. Bukhori dan Kabsah memang ada mirip-miripnya dengan Nasgor khas Nusantara.

Anda yang baru pertama kali jajal menu ini, biasanya akan berasa banget aroma kapulaga sama cengkeh. Kalo ga salah ada aroma jinten juga. Wooww Arab banget bukan!?

Aroma rempahnya berasa banget. Rasa nasi Kabsah bener-bener eksotik. Satu lagi, yang bikin ga eneg adalah adanya asem-asem manis ‘kismis’ yang juga ikut serta memeriahkan kelezatan nasi Kabsah. Perpaduan rasa yang unik.

Bahkan cara penyajiannya pun unik. Biasanya nasi yang sudah mateng disajikan di sebuah piring besar semacam nampan dan dimakan bersama-sama sekitar 4-7 orang. Hehee... seruu yaaaaa.

Nah… Anda yang mungkin pingin jajal masak sendiri masak nasi khas Timur Tengah tersebut. Nih dia resepnya. Selamat mencoba and happy cooking.


Resep Nasi Bukhori


Bahan:
• 250 gram ayam dipotong menjadi 4 bagian.
• 3 cup beras, cuci kemudian rendam selama 30 menit, lalu tiriskan.
• 1 buah bawang bombay, cincang.
• 1 buah wortel besar, cincang halus.
• 5 buah tomat, blender.
• Alumunium Foil.

Bahan Bumbu Nasi Bukhari:
• 9 buah kapulaga utuh, keprek.
• 9 buah cengkeh.
• 1 batang kayu manis.
• 1/2 sdt jinten bubuk.
• Garam secukupnya.
• Gula secukupnya.
• Merica hitam bubuk secukupnya.
• Safron sedikit.
• Air secukupnya.
• Minyak goreng secukupnya.

Bahan Pelengkap Nasi Bukhari
• Kimis yang ditumis dengan minyak hingga mengembang kemudian biarkan hingga kempis

Cara Membuat:
1.  Langkah pertama tumis bawang bombay dan wortel hingga berubah warna.
2.  Tambahkan ayam, aduk hingga merata.
3.  Lanjutkan dengan tambahan bumbu-bumbu seperti kapulaga, kayumanis, cengkeh, jinten, garam, merica bubuk dan juga gula. Masak hingga tercampur rata dan ayam menjadi setengah matang.
4.  Tambahkan tomat dan aduk kembali hingga rata.
5.  Tutup wajan, biarkan ayam hingga empuk.
6.  Panggang ayam ke dalam oven hingga berubah warna di kedua sisi.
7.  Masukan beras ke dalam panci dengan air bumbu dan rebusan ayam, selanjutnya aduk tutup kembali panci dengan menggunakan alumunium foil dan tutup kembali.
8. Masak kembali dengan api kecil. Jangan terlalu banyak memberikan air, karena beras sudah direndam air.
9. Matikan api kemudian buka sedikit alumunium foil, biarkan selama 5 menit.
10. Buka keseluruhan alumunium foil, aduklah hingga merata dan sajikan dengan tambahan ayam di atasnya dan taburan.

Resep Nasi Kabsah

Bumbu Rempah
Rempah-rempah adalah esensi utama dari resep yang memberikan rasa berbeda untuk Kabsah yang meliputi;
1.  Lada hitam 1 sendok makan.
2.  Jintan ¼ sendok makan.
3.  Ketumbar ½ sendok makan.
4.  Kapulaga sendok makan.
5.  Kunyit ½ sendok makan.
6.  Kayu manis ½ sendok makan.
7.  Lemon hitam.
8.  Merica.
9.  Daun salam.
10.  Pala.

Bahan-bahan
1.  Bawang merah 2 cangkir.
2.  Bawang putih ½ sendok makan.
3.  Jahe parut ½ sendok makan.
4.  Mentega atau minyak zaitun 1/3 cangkir.
5.  Cabe Hijau atau merah.
6.  Daging pilihan (ayam 15 potongan.
7.  Air.
8.  Rempah-rempah (yang disebutkan di atas atau di Arab bernama boharat).
9.  Garam sesuai selera.
10. Beras 1,5 gelas, direndam dalam air selama 45 menit.

Cara Memasak Kabsah
1. Pertama-tama potong tomat, bawang dan bawang putih. Potong halus kecil-kecil.
2. Panaskan minyak atau mentega di panci dan tambahkan bawang merah, bawang putih, dan cabai hijau.
3. Jaga panas dan aduk-aduk sampai coklat keemasan. Aroma yang luar biasa akan muncul.
4. Sekarang tambahkan tomat dan aduk sampai lembut dengan api sedang selama 3 menit, lalu tambahkan daging yang dipilih, apakah ayam atau domba dalam panci.
5. Tambahkan semua bumbu hingga tercampur merata.
6. Tambahkan sedikit air sehingga daging terendam dan tutup panci sampai daging lembut dan benar-benar matang.
7. Matikan api.

Cara menanak Nasi.
1. Masukkan nasi ke dalam panci yang berisi campuran daging bersama-sama dengan 1 cangkir air pada tahap ini.
2. Pastikan air hanya setengah inci di atas beras. Tutup panci.
3. Setelah 20 menit pastikan bahwa beras dimasak dengan baik dan lembut dan semua air terserap.
4. Sajikan dalam piring besar atau nampan Arab. 
5. Sajikan nasi dengan potongan daging di atasnya.
6. Goreng sebentar almond dan raisin dengan ½ sendok minyak zaitun dan taburkan di atas hidangan.

Selamat menikmati. Syukron. 


0 Response to "Nasi Goreng Bukhori Bin Kabsah"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel